Pelatihan ini merupakan pelatihan tingkat dasar yang bertujuan untuk mengenalkan dasar-dasar ilmu perpustakaan kepada tenaga perpustakaan yang tidak memiliki latar belakang pendidikan ilmu perpustakaan. Pelatihan ini meliputi mata pelatihan pengantar ilmu perpustakaan, pengembangan koleksi, katalogisasi, klasifikasi dan tajuk subjek, layanan perpustakaan, perawatan bahan perpustakaan dan pengantar teknologi informasi perpustakaan. Pelatihan ini memiliki bobot 32 jam pelajaran.
Yth Bapak/Ibu. Jika ada pertanyaan, kami menyediakan forum diskusi pada tanggal 7 November 2025 pukul 13:00 -15:00 WIB. Mohon untuk tidak menyebarkan tautan kepada pihak manapun.
Pada diklat Pengantar Ilmu Perpustakaan, yang memuat gambaran umum tentang pengertian perpustakaan dan kepustakawanan, yang diharapkan dapat membangkitkan apresiasi dan motivasi peserta diklat untuk menggali dan mempelajari lebih lanjut Ilmu Perpustakaan dan Kepustakawanan. Setelah mempelajari materi ini peserta mampu untuk memahami defenisi dan konsep perpustakaan, tujuan dan fungsi perpustakaan, jenis perpustakaan serta aspek lainnya yang mencakup ilmu perpustakaan.